ide kreatif

5 Ide Membuat Konten Kreatif di Instagram yang Disukai Followers

Untuk menjadi bagian penting dari Followers, kita perlu memposting secara konsisten di Instagram. Anda perlu mencari tahu konten apa yang akan di posting agar tetap relevan. Klasifikasikan jenis postingan apa yang paling berhasil dan mana yang akan mendorong keterlibatan audiens.

Setiap detik, ada 17.000 likes dan 2.000 comments di Instagram. Jadi, jangan heran dengan seberapa potensialnya Instagram. Ada banyak kemungkinan yang akan menghampiri. Tapi perlu di ingat, banyak sekali aktivitas yang dilakukan untuk mencuri kesempatan tersebut.

Hal yang perlu menjadi pertanyaan adalah bagaimana Anda lebih menonjol diantara competitor lainnya? Itu pertanyaan yang jauh lebih penting dan jawabannya tidak terlalu rumit.

Pada akhirnya, Anda hanya perlu melakukan satu hal di Instagram untuk membangun hal-hal berikut yang Anda impikan: memposting konten yang menarik. That’s it.

Jika Anda memposting konten yang menarik, maka lebih banyak orang akan terlibat dengan Anda, mengikuti Anda, berkomentar, dan menyukai konten Anda. Sayangnya, jika konten tidak menarik, Anda tidak punya peluang.

Jadi tanpa basa-basi lagi, berikut adalah 5 ide membuat konten kreatif di Instagram untuk posting yang akan disukai followers.

#1. Foto yang Dikirim Oleh Pengguna

Bagaimana jika ada cara untuk menghasilkan konten Instagram yang luar biasa tanpa perlu bekerja?

Kalau Anda sudah memiliki audience atau followers mungkin ratusan orang bahkan ribuan. Anda dapat memanfaatkan mereka agar membuat konten untuk Anda. Secara umum, followers akan menikmati konten yang dibuat pengguna lebih dari yang mereka nikmati.

Mengapa?

Karena orisinalitas, menyenangkan, dan beragam. Semua orang menyukai ketiga hal itu. Apakah Anda bertanya-tanya bagaimana mereka melakukannya? Yah, itu jauh lebih mudah daripada yang Anda pikirkan.

Hal penting yang perlu Anda ingat: audiens Anda mungkin menginginkan followers mereka sendiri. Biarkan mereka tahu bahwa jika Anda memilih foto mereka, Anda akan menandai mereka di posting Anda – yang berarti bahwa mereka juga akan meningkatkan audience sendiri dari publisitas.

Repost Instagram yang menggunakan tagar atau menandai Anda. Sekarang Anda juga bisa membagikan Instagram mereka yang menandai Anda. Anda juga bisa mengadakan Give Away atau kontes di Instagram dengan peraturan yang mengharuskan mereka follow dan menandai Anda serta menggunakan hashtag di postingannya. Jika dilakukan dengan benar, konten yang dibuat pengguna memberikan skenario win-win solution untuk bisnis dan pelanggan.
Sejujurnya, Anda tidak akan pernah tahu bagaimana audiens Anda akan terlibat dengan konsep ini kecuali Anda mencobanya. Anda mungkin terkejut dengan kesediaan mereka untuk berpartisipasi.

Sisi lain dari strategi menggunakan konten yang dibuat pengguna ini adalah Anda harus dengan bijak memilih foto mana yang akan dipilih utnuk diposting dan mana yang akan dibuang. Ini bisa menjadi proses yang sulit.

Berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda pertimbangkan ketika memilih seorang pemenang.

  1. Apakah foto ini menekankan citra merek yang Anda coba buat, atau apakah menghambatnya?
  2. Apakah foto tersebut sesuai untuk audiens Anda?
  3. Seberapa banyak followers si pemenang yang fotonya akan Anda bagikan?

Bagian pertama merupakan hal yang penting karena Anda menjalankan bisnis, dan terlepas dari semua kesenangan yang Anda miliki di Instagram, Anda perlu memastikan bahwa setiap foto konsisten dengan pesan merek Anda.

Foto yang Anda pilih harus sesuai dengan audiens Anda. Soalnya, setiap bisnis memiliki audiens yang berbeda. Beberapa gambar akan sesuai untuk audience dan yang lain tidak.

Nah, seberapa penting followers para kontestan untuk bisnis Anda? Jawabannya SANGAT PENTING karena feedback akan berjalan dua arah. Jika Anda berbagi foto seseorang yang memiliki banyak pengikut, pengikut tersebut dapat bergabung dengan kampanye Instagram Anda sendiri.

Meminta audiens untuk mengirim foto mereka menggunakan produk Anda adalah cara yang bagus untuk menghasilkan konten yang menarik tanpa banyak kesulitan.

2. Potret di Belakang Layar (Behind the Scene)

Ketika Anda menjalankan bisnis pasti selalu ingin mengedepankan yang terbaik. Anda ingin mengirim pesan yang konsisten dan berkualitas tinggi ke audiens setiap saat.

Tetapi sesekali, orang menikmati untuk melihat apa yang ada di balik layar tentang bagaimana bisnis Anda terjadi. Misalnya, para penggemar Game of Thrones terobsesi dengan akhir setiap episode Game Of Thrones di mana sutradara mendiskusikan bagaimana episode itu dibuat dan mengapa mereka merekamnya seperti yang mereka lakukan. Para pecinta GoT menyukainya karena episode mereka yang selalu luar biasa dan dapat insight bagaimana mereka menyatukannya lebih dari itu.

Secara naluri orang lebih dengan orisinalitas, seperti apa adanya. Itulah mengapa di Indonesia, banyak akun gossip yang mudah sekali mendapatkan followers. Tingkat Knowing Everything Particular Object (KEPO) cukup tinggi terhadap sesuatu.

Intinya adalah orang ingin berada di belakang kamera dan melihat Anda yang sebenarnya lakukan. Sangat mudah untuk hidup di Media Sosial bahkan bermanfaat untuk bisnis Anda, tetapi dosis transparansi yang sehat juga akan bekerja untuk pertumbuhan akun Anda.

3. Product Teasers

Bagaimana jika Anda bisa menjual produk Anda menggunakan Instagram dengan sebuah teaser?

Instagram adalah platform yang sangat baik untuk mengiklankan produk Anda dan jika Anda melakukannya dengan benar, Anda tidak akan membuat orang takut. Itulah yang sering kita takuti, bukan? Bahwa kita akan terlalu memaksakan atau terlalu keliatan jualan banget dan kita akan kehilangan pengikut lebih cepat.

Untuk itu, buatlah konten product teaser. Konten tersebut adalah cara yang bagus untuk membicarakan produk tanpa berusaha terlalu keras. Anda bisa menawarkan diskon yang menarik, misalnya diskon 70%, dengan gambar yang classy. Atau buat mereka penasaran dengan review para influencer.

Ketika Anda menggoda orang tentang produk yang mereka sukai, Anda tidak mencoba mendorong mereka untuk membelinya, tetapi seperti memberi kejutan besar untuk mereka. Setidaknya mereka akan terlibat dengan postingan Instagram Anda. Itulah tujuan Anda membuat product teaser,

Karena Anda menjalankan bisnis dan memiliki produk untuk dijual, jangan takut untuk menunjukkan kepada pelanggan apa yang Anda hasilkan. Lakukan dengan benar.

4. Posting dengan Aplikasi Template Design

Apa Anda kehabisan ide untuk memposting feeds yang keren?

Tidak apa-apa. Sekarang ini banyak aplikasi template design. Tamplate tersebut sangat cocok dengan ukuran Instagram dan Anda dapat memanfaatkannya secara gratis. Aplikasi yang bisa Anda gunakan adalah Canva, Unfold, Story Maker, Story Lab, dll.

5. Gambar Otentik

Setelah menunjukkan apa yang terjadi di belakang layar bisnis, ada hal lain yang  penting untuk Anda lakukan. Menunjukkan sisi otentik.

Orang-orang paling tertarik dengan kehidupan nyata. Mereka menyukai kejujuran dan humor adalah cara yang bisa dicoba. Anda perlu gambar santai yang menunjukkan kehidupan sehari-hari dan relevan dengan produk Anda. Tergantung pada apa yang ingin Anda komunikasikan dengan akun Instagram Anda, tentukan jenis keotentikan yang akan diungkapkan.

Itulah 5 ide membuat konten kretif di Instagram. Bagian mana yang telah Anda jalankan? Bagikan pengalaman Anda di kolom komentar di bawah ini. Jangan lupa untuk mengunjungi Instagram @ibigdigital untuk melihat bagaimana kami menerapkan ide tersebut.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *